BENER MERIAH

Evaluasi 1 Tahun PJ. Bupati Bener Meriah, PMII Akan Gelar Diskusi Publik

372
×

Evaluasi 1 Tahun PJ. Bupati Bener Meriah, PMII Akan Gelar Diskusi Publik

Sebarkan artikel ini

SJN.COM || Bener Meriah- Dalam rangka menyambut hari lahir PMII ke 63 tahun Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) kabupaten Bener Meriah  dalam waktu dekat akan melaksanakan diskusi publik bertajuk  “Evaluasi 1 Tahun PJ Bupati Bener Meriah”. (Kamis, 27/april/ 2023).

Disampaikan oleh Ketua PMII Zulkifli kepada awak media  ini melalui pers Rilis,  Zulkifli mengatakan “Diskusi tersebut dilakukan sebagai bentuk evaluasi kinerja PJ Bupati Bener Meriah Haili Yoga yang pada juni nanti genap satu tahun”

“Kami berencana mengundang beberapa pihak khususnya tokoh – tokoh di kabupaten ini untuk berdiskusi soal kinerja PJ Bupati Bener Meriah selama satu tahun ini. Diskusi ini bertujuan demi Bener Meriah yang lebih baik” ucap pria yang juga tamatan Sarjana hukum tersebut.

“Pihak kami menilai hal ini penting dilakukan untuk mengukur kinerja PJ Bupati selama ini, Banyak klaim reward yang didapatkan oleh Pemkab Bener Meriah antara lain tentang penanganan stunting dan miskin ektrim. Oleh sebab itu, kami pikir ini penting untuk didiskusikan apakah keberhasilan tersebut benar berdampak kepada masyarakat, atau malah hanya menang di data-data saja, serta Untuk tempat dan waktu akan kami kabarkan lebih lanjut,” tutupnya.