DAERAH

Babinsa Dampingi Warga Memperbaiki Saluran Air Bersih di Desa Binaan.

79
×

Babinsa Dampingi Warga Memperbaiki Saluran Air Bersih di Desa Binaan.

Sebarkan artikel ini

Suarajurnalisnews.com-Takengon.

Babinsa Koramil 08/SN Serda Anzas melaksanakan kegiatan gotong royong perbaikan dan perawatan saluran air bersih bersama masyarakat di desa Kp Burni Bius, Kec Silih Nara, Kab, Aceh Tengah.Saptu (24/09/22)

Disela-sela pekerjaannya bersama masyarakat memperbaiki pipa air, babinsa Serda Anzas mengutarakan bahwa rusaknya saluran air bersih yang ada diwilayah binaannya tersebut, akibat adanya pipa saluran air yang tersumbat sehingga masyarakat kesulitan mendapatkan air bersih akibat air yang tidak mengalir kerumah warga.

Untuk mengatasinya babinsa dan warga bergotong-royong mengganti pipa yang tersumbat yang dimulai dari bak penampungan hingga kerumah-rumah warga, “Pekerjaan ini akan diusahakan agar terselesaikan secepat mungkin, sehingga para warga dapat kembali mendapatkan aliran air bersih dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari”Imbuhnya”.

Lanjutnya “Sebagai aparat kewilayahan khususnya babinsa diwilayah ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawabnya untuk membantu kesulitan yang sedang dialami oleh warga binaannya, sehingga hubungan baik dan rasa persaudaraan yang selama ini telah terjalin dengan baik dapat memelihara Kemanunggalan TNI dan Rakyat” pungkasnya.

Reje Kampung (Kepala Desa) Hamzah memberikan apresiasinya terhadap kehadiran babinsa dalam perbaikan pipa air yang ada diwilayahnya, dirinya mengajak peran serta dari seluruh warga untuk bergotong-royong memperbaiki pipa saluran air yang rusak, sehingga perbaikaannya pun dapat segera terselesaikan dengan waktu yang singkat.”Katanya”.(Kiki)